Informasi resmi mengenai lowongan pekerjaan PT BSI dapat diakses melalui website PT BSI pada laman Karier - Lowongan. Anda dapat melihat status lowongan pekerjaan yang masih aktif dan telah berakhir.
Silahkan pilih salah satu lowongan pekerjaan dengan status aktif, baca persyaratan, lalu scan pada barcode yang tertera untuk mengisi formulir lamaran pekerjaan.
Setiap lowongan pekerjaan memiliki kualifikasi persyaratan masing-masing. Baca persyaratan pada lowongan pekerjaan yang tersedia.
Sesuai dengan aturan Undang-Undang (UU) Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan, batas usia minimal pekerja di PT BSI adalah 18 tahun. Sedangkan batasan usia maksimal bekerja (usia pensiun) adalah 59 tahun.
PT BSI membuka lowongan pekerjaan dengan ragam tingkat pendidikan, mulai dari SMA/ sederajat hingga Perguruan Tinggi. Tentunya, tingkat pendidikan ini menyesuaikan dengan kualifikasi dan batasan-batasan keilmuan/ keterampilan pada tiap-tiap jenis pekerjaan.
Ada. Persyaratan kesehatan ini akan dilalui calon karyawan usai lolos seleksi tahap wawancara. Calon karyawan harus melakukan Medical Check Up untuk memastikan kondisi kesehatannya baik dan siap bekerja di PT BSI.
Bisa. Kami menghargai kesetaraan gender sebagai bagian dari komitmen perusahaan untuk memberikan kesempatan bekerja seluas-seluasnya bagi semua kalangan. Karyawan perempuan dapat mengisi posisi pekerjaan, sama seperti posisi laki-laki seperti Operator Alat Berat, Medis, Laboratorium, Admin, dan sebagainya. Asalkan persyaratan pada kualifikasi pekerjaan yang dituju terpenuhi.
Ya. Kami mengutamakan warga lokal Banyuwangi dalam penerimaan pekerja di PT BSI, terutama masyarakat di lingkar tambang. Sampai saat ini, komposisi pekerja di PT BSI masih didominasi oleh pekerja lokal dari wilayah Kabupaten Banyuwangi.
Selalu periksa asal informasi lowongan pekerjaan disampaikan. PT BSI hanya menggunakan media-media resmi perusahaan untuk menginformasikan lowongan pekerjaan. Hati-hati pada tawaran-tawaran lowongan pekerjaan yang disampaikan melalui media daring seperti Whatsapp, email, inbox media sosial, SMS, hingga telepon.