Skip links

Hydrology & Hydrogeology Engineer

KODE: TS – HYDRO ENGINEER

Posisi strategis ini bertanggung jawab untuk mengembangkan, mengoordinasikan, dan mengelola seluruh fungsi hidrologi dan hidrogeologi yang berkaitan dengan kegiatan penambangan dan infrastruktur pendukung di area Open Pit, Waste Dump, Heap Leach Pad, Storage Dam, serta fasilitas pendukung di luar area tambang. Peran ini memberikan saran teknis dan solusi rekayasa terkait pengelolaan air permukaan dan air tanah, serta memastikan seluruh aspek hidrologi dan hidrogeologi mendukung operasi tambang yang aman, berkelanjutan, dan patuh terhadap standar HSE.

Persyaratan:

  1. Berpendidikan minimal Sarjana Teknik Pertambangan, Teknik Sipil, Teknik Geologi, atau Teknik Geodesi.
  2. Berpengalaman minimal 3 tahun sebagai Hydrology & Hydrogeology Engineer di industri pertambangan, khususnya komoditas emas atau mineral.
  3. Memiliki pengalaman kuat dalam pengelolaan air permukaan & sediment, sistem drainase, pit dewatering, dan pompa.
  4. Mampu mendesain flood mitigation structure serta mengembangkan rencana pengelolaan air & sediment secara komprehensif.
  5. Menguasai pemodelan hidrologi 1D–2D dan penggunaan GIS.
  6. Memahami prinsip dasar hidrologi dan mampu melakukan analisis monitoring, slope stability, dan investigasi site.
  7. Memiliki kemampuan presentasi dan komunikasi teknis untuk menyampaikan asesmen hidrologi yang kompleks kepada audiens yang beragam.
  8. Kuat dalam manajemen pekerjaan, perencanaan, pengendalian, dan penulisan laporan teknis.
  9. Mampu berkomunikasi dalam Bahasa Inggris, baik secara lisan dan tulisan.
  10. Memiliki kemampuan komunikasi yang efektif dan kolaboratif lintas departemen.
  11. Memahami dan mampu menerapkan prinsip-prinsip safety/K3 dalam aktivitas pekerjaan sehari-hari.

Jika anda berminat dengan lowongan ini, silahkan mengisi formulir pendaftaran melalui tautan berikut: http://bit.ly/recruitment_ptbsi

Atau scan barcode berikut:

Disclaimer:
Waspada terhadap penipuan lowongan kerja yang mengatasnamakan PT Bumi Suksesindo dan afiliasinya (Merdeka Copper & Gold). PT Bumi Suksesindo tidak memungut biaya apapun (administrasi, transportasi, akomodasi, psikotes, dll), dalam setiap tahapan proses seleksi dan rekrutmen. Apabila ada pihak-pihak yang mengatasnamakan dari PT BSI/ HRD/ Recruitment dan meminta sejumlah uang terkait proses recruitment maka hal tersebut adalah penipuan, mohon diabaikan.

Lowongan ditutup jika kuota sudah mencukupi.

Spread the love